detail berita
(Foto: Amazingnews)
WASHINGTON - WiFi seolah telah menjadi makanan pokok bagi segelintir orang yang haus berinternet ria, baik di rumah, tempat umum maupun area perkantoran. Mendukung perluasan jangkauan, bahkan hingga mampu meng-cover seluruh tetangga atau cakupan kota, para ahli tengah mengembangkan sistem baru yang dinamakan Super WiFi.

Dilansir Amazingnews, Rabu (5/9/2012), WiFi dikatakan telah menjadi bagian dari keluarga di banyak negara, terutama di Amerika Serikat. Di tahun mendatang diharapkan teknologi ini hadir menjadi lebih menarik dan berguna.

Saat ini sistem Super WiFi sedang dikembangkan dan kabarnya telah digunakan di beberapa lokasi. Jika teknologi ini bekerja dengan baik serta hadir lebih luas, maka akan membawa internet nirkabel kepada jutaan manusia dengan manfaat dan kegunaan yang maksimal.

WiFi tradisional seperti saat ini mampu menjangkau hingga lebih dari 50 sampai 100 kaki, di mana WiFi ini sudah cukup mumpuni bila digunakan di rumah. Akan tetapi, teknologi Super WiFi lebih unggul selain memberi akses kecepatan tinggi, juga mampu mencakup area lebih luas, bahkan menjangkau seluruh wilayah di satu kota. 

Super WiFi menjadi penting dalam industri internet, sebab manfaatnya memungkinkan untuk memberi akses kepada jutaan pengguna internet nirkabel tanpa memerlukan banyak tambahan hardware. Ini tidak hanya memberi banyak keuntungan untuk perusahaan, namun juga secara signifikan mampu menurunkan harga bagi pelanggan.

Teknologi ini masih dalam tahap pengembangan. Kabarnya Super WiFi akan mulai beredar luas di Amerika Serikat dan negara lainnya di beberapa tahun mendatang.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Template Design By:
SkinCorner